Senin, 20 Februari 2012

PERINGATAN MAULID NABI BESAR MUHAMMAD SAW DI LINGKUNGAN AKPER MURAKATA BARABAI






Dengan Tema :
“Jadikanlah Peringatan Nabi Besar Muhammad SAW sebagai Momentum Introspeksi Diri Dalam Rangka Meningkatkan Iman Dan Taqwa Kepada Allah SWT”
Dengan tujuan melakukan kegiatan ini pada umumnya adalah :
1.    Menambah Rasa kecintaan terhadap Allah dan Rasulnya.
2.    Untuk  mempererat ukhuwah islamiah antara mahasiswa/ mahasiswi  Akper Murakata Barabai.
3.    Mengetahui sejarah kelahiran Nabi besar Muhammad Saw.
Sedangkan Secara khusus tujuan dari kegiatan memperingatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW yaitu untuk menjalankan program kerja dari seksi keagamaan.
Setelah dilaksanakannya acara peringatan maulid Nabi Muhammad saw di Akper Murakata barabai, diharapkan semua mahasiswa/i Akper Murakata Barabai dapat mengambil hikmah dan pelajaran dari peringatan tersebut. Semoga semua mahasiswa/i Akper Murakata Barabai meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT dan menjadikan Rasulullah sebagai teladan hidup yang baik dengan sesama warga Akper Murakata barabai maupun dengan masyarakat luas.
 
Barabai, 2 Februari 2012

Tidak ada komentar:

Posting Komentar